Event

Nutriround : Penyuluhan Gizi bagi Mahasiswa

08.07 Nuansa Kampus 0 Comments

Pameran poster penyuluhan gizi di Nutriround
Nuansa Kampus, Semarang – Nutriround, merupakan acara yang diadakan oleh mahasiswa Ilmu Gizi angkatan tahun 2014 Universitas Diponegoro, Selasa (22/11). Acara yang di gelar di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) dan juga di Fakultas Sains dan Mipa (FSM) ini, merupakan rangkaian acara yang dimaksudkan untuk promosi gizi dan kesehatan.

“Tema yang diambil sendiri, karena kita mengambil sasaran mahasiswa, kita mengambil tema gizi remaja dan dewasa awal. Nah, nantinya di sini juga akan ada penyuluhan-penyuluhan yang berkaitan dengan gizi-gizi termasuk salah satu yang di khususkan juga gizi prakonsepsi”, ungap Intan Puji Lestari, salah satu panitia Nutriround di Fisip.

Antusiasme pengunjung dari kalangan mahasiswa Fisip pun cukup ramai. Dalam kegiatan ini siapapun bisa melakukan pengecekan tinggi badan, berat badan, tekanan tensi darah, serta penyuluhan dan konsultasi gizi gratis yang di lakukan oleh mahasiswa Ilmu Gizi Undip angkatan 2014 di pos konseling gizi yang tersedia.

Antrian para mahasiswa yang ingin cek dan konseling gizi
Selain itu juga terdapat pameran poster-poster, seperti poster mengenai anemia, obesitas, poster mengenai eating disorder, serta poster tentang gizi prakonsepsi dan juga gizi dasar untuk remaja awal dan dewasa. Pameran poster sendiri dimaksudkan bisa menunjukkan dan menjadi dasar pengetahuan tentang kesehatan yang juga mudah dipahami oleh umum.


TRI FAJARIANI F




0 komentar: