Event

Mahasiswa Membumi, Mengabdi, Menginspirasi

20.21 Nuansa Kampus 0 Comments

Anak-anak dari komunitas Rubi Semarang yang hadir di puncak acara Gerakan Undip Mengabdi, Sabtu (12/11)/ HIKMAH

NuansaKampus, Semarang –  Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Diponegoro divisi Pengabdian Masyarakat mengadakan Seminar dan Talkshow Interaktif sebagai puncak rangkaian kegiatan Gerakan Undip Mengabdi Jilid 4, Sabtu (12/11). Tujuan utama acara ini yaiu untuk menginspirasi anak-anak usia Sekolah Dasar agar melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi dengan mengedepankan daerah 3T yaitu terpencil, terluar, dan terdepan. Tema yang diambil adalah “Mahasiswa : Membumi, Mengabdi, Menginspirasi”.

 “Yang lebih kita ambil yaitu bagaimana mahasiswa seharusnya menerapkan ilmu-ilmunya untuk masyarakat luas dan untuk terus menginsprirasi banyak orang. Karena sebenarnya apa? Karena sebenarnya masyarakat sendiripun menganggap mahasiswa itu kayak manusia yang serba bisa, yang sangat dinanti-nanti untuk menolong masysrakat.,” ujar Muhammad Faiz Makarim sebagai koordinator lapangan.

Bertempat di Auditorium FISIP Undip acara ini dihadiri sebanyak 200 peserta baik mahasiswa maupun umum. Adapun pembicara yang menyampaikan materi yaitu Bapak Sutopo selaku perwakilan Kepala Dinas Pendidikan Jawa Tengah serta hiburan dari komunitas Safe Street Children (SSC) dan anak-anak dari komunitas Rubi Semarang. 

Dengan diadakanya Grand Closing Gerakan Undip Mengabdi Jilid 4 ini diharapakan mahasiswa untuk dapat menginspirasi anak-anak Sekolah Dasar serta teman-teman mahasiswa lainnya untuk dapat meningkatkan jiwa mengabdi di dalam bermasyarakat.
NURUL HIKMAH 

0 komentar: